Monday, May 5, 2008

EARLY CHILD ENGLISH PROGRAM

EARLY CHILD ENGLISH PROGRAM
Usia anak 0 hingga 10 tahun adalah masa emas bagi perkembangan dan pertumbuhan otak anak. Perkembangan otak sangat dipengaruhi oleh banyaknya rangsangan-rangsangan yang diterima oleh anak melalui penglihatan, sentuhan, pendengaran bahkan interaksi sesama anak lainnya dalam suasana sosial yang membuatnya merasa aman dan nyaman. Adalah tugas orang tua untuk memilih dan memberikan pendidikan dasar anak yang tepat sehingga anak bisa tumbuh menjadi anak yang cerdas; cerdas bahasa, cerdas seni, cerdas tubuh, cerdas sosial, cerdas matematis logic, cerdas diri dan cerdas alam (berdasarkan teori kecerdasan majemuk).
OBJECTIVE OF THE PROGRAMProgram Bahasa Inggris dini untuk anak tidak hanya bertujuan untuk memperkenalkan dan melatih bahasa Inggris praktis untuk anak, tetapi lebih dari itu program ini akan melatih anak menguasai berbagai keahlian dasar yang lebih menyeluruh yang mencakup seluruh bidang pengembangan anak seperti keahlian-keahlian sosial, manifulatif, visual, mendengar, menulis, membaca dan matematika. Keahlian-keahlian ini diperoleh ketika anak memahami abjad, warna, bilangan, waktu dan pelajaran bahasa dasar untuk anak memperoleh pemahaman tentang keahlian – keahlian seperti :
1. Social and Emotion Skills• Membangun perbendaharaan kata berkomunikasi dengan orang lain• Saling perduli, antara teman sebaya, guru dan anggota keluarga• Menyatakan rasa suka dan menunjukkan kebaikan• Berbagi• Menghormati milik dan kebutuhan orang lain• Memahami dan menggunakan bahasa sopan• Peduli dan waspada dengan lingkungannya• Rapi• Mengembangkan rasa memiliki (sense of belonging)
2. Early Manipulative Skill• Memegang dan mengendalikan pencil• Menghubungkan titik-titik untuk menuliskan huruf-huruf dalam alphabet• Menghubungkan titik-titik untuk membuat lingkaran, segitiga, persegi panjang dan bentuk lainnya• Menggambar gambar sederhana• Menggunakan gunting dan lem, memotong dan menempel3. Listening Skill• Mendengarkan lagu/nada dqqan turut serta menyanyi bersama• Mendengar dan menceritakan kembali cerita sederhana• Mendengar dan mengikuti perintah sederhana• Mengenali dan menggambarkan suara-suara setiap hari• Menirukan bunyi-bunyi kata• Mengenali bunyi-bunyi huruf
4. Visual Skills• Mengenali benda-benda sekeliling kita• Mengenali benda dari bentuk, ukuran dan warna• Mencocokkan warna• Memahami satu yang berbeda dari sekelompok benda• Menyusun kembali potongan-potongan teka-teki sederhana• Menjawab pertanyaan tetang gambar• Mengenali apa yang berbeda• Mengenali apa yang hilang/kurang• Mencari benda dalam gambar• Mengenali nama mereka sendiri ketika dituliskan5. Language and Reading Skills• Menyebutkan nama mereka dan nama anggota kelas lainnya• Memahami benda-benda di sekitar kita• Mengikuti arahan yang benar untuk membaca• Menceritakan cerita sederhana dengan bantuan gambar
6. Early Mathematical Skills• Memilah-milah dan mencocokan benda berdasarkan bentuk ukuran dan warna• Mengenali dan mampu menyatakan angka-angka• Memahami dan menggunakan bahasa untuk membeli dan menjual• Memahami operasi matematika dasar, menjumlah dan mengurangi• Memahami konsep lebih dari, kurang dari atau sama dengan

No comments: